ASESMEN STANDARDISASI PENDIDIKAN NASIONAL

        •     Girisubo- Peserta Didik kelas IX SMP Negeri 1 Girisubo mengikuti ujian Asesmen Standardisasi Pendidikan Daerah (ASPD) yang diselenggarakan oleh Dinas Pendidikan Daerah Istimewa Yogyakarta. Dalam ujian ASPD ini yang diujikan yaitu mata pelajaran. Literasi membaca Bahasa Indonesia pada hari Senin tanggal 15 Mei 2023, kemudian pada hari Selasa tanggal 16 Mei 2023 mata pelajaran literasi Numerik, untuk hari Rabu tanggal 17 Mei 2023 mata pelajaran literasi membaca Bahasa Inggris dan pada hari Jumat tanggal 19 Mei 2023 mata pelajaran literasi sains
        • Kegiatan ASPD tahun pelajaran 2022/2023 SMP Negeri 1 Girisubo menggunakan sistem BK (Berbasis Komputer) yang di ikuti 81 peserta. Dalam pelaksanaan ASPD pada saat ini, peserta didik akan dibagi menjadi 2 sesi dengan ketentuan sebagai berikut. Sesi pertama (1) diikuti oleh 41 peserta yang terbagi kedalam dua kelompok, yakni 26 peserta melaksanakan di Ruang Multi Media I, dan 15 peserta di Ruang Multi Media II. Selanjutnya, Sesi kedua (2) diikuti  sebanyak 40 peserta yang juga terbagi menjadi dua kelompok, yaitu 26 peserta di Ruang Multi Media I, dan 14 peserta di Ruang Multi Media II.

        JADWAL ASESMEN DAERAH

        TAHUN PELAJARAN 2022/2023


    Kegiatan

    Berita

    Copyright © 2019 Dinas Pendidikan, Pemuda, dan Olahraga Gunungkidul